News Ticker

Menu

Pantai Pasir Putih Dan Petilasan Eyang Sutojiwo

Pantai pasir putih  atau lebih dikenal dengan pantai bondo berada di desa bondo kecamatan bangsri kabupaten jepara.
Pantai ini airnya jernih di tambah dengan pasir putihnya membuat pantai ini di kunjungi para wisatawan.
Pantai Bondo
Pantai ini perdapat terumbu karang yang masih di jaga. Saat tim berkunjung ke lokasi, keadaan hujan membuat air laut keruh. Sampai akhirnya di lokasi terumbu karang, airnya masih jernih di banding dengan air di sekitarnya. Mungkin ini sedikit dari keajaiban tuhan.
Lokasi Terumbu Karang
Di pantai bondo para pengunjung dapat bersantai-santai dan bisa sambil memancing. Pada saat sore, pengunjung dapat menyaksikan matahari terbenam yang sungguh indahnya.
Di pantai ini juga ada petilasan Eyang suto jiwo. Eyang Suto jiwo adalah seorang bangsawan dari mataram yang meninggalkan kerajaan mataram untuk hijrah ke wilayah Jepara. Bermaksud untuk mencari keterangan tentang maksud kedatangan orang-orang Portugis tepatnya di Pulau mandalika.
Saat di perjalanan, tiba-tiba dia berhenti di pohon Towo dan melihat burung perkutut yang punya bulu warna putih. Di kejarnya burung itupun akhirnya hilang. Ia pun menunggu  hingga berhari-hari, namun dalam penantiannya tiba-tiba ia di datangi seorang laki-laki berjubah hitam yang bernama Kyai Ireng. Kyai Ireng pun mengatakan bahwa burung perkutut itu adalah peliharaannya.
Jika ia ingin memilikinya, maka ia harus menikahi anak kyai Ireng yang dikatakannya itu sangat buruk rupa. Suto jiwo pun akhirnya bersedia memperistri anaknya Kyai Ireng. Saat suto jiwo di suruh menemui calon istrinya, ia terkejut melihat karena cuma ada burung perkutut putih itu. Namun tiba-tiba petir dan hujan menyambar dan seketika burung itu berubah menjadi seorang yang sangat cantik. “Itulah dewi kukilowati istrimu” kata kyai ireng.
Kemudian suto jiwo di beri jubah berwarna hitam yang sama dengan yang di pakai oleh Kyai Ireng. Saat di pakai, tubuh suto jiwo tidak kelihatan dan mbah ireng pun berkata:
Suto jiwo sun paring ake jubah kotang gondril ireng marang sira nanging sira kudu eling marang gegahanmu, lan sira kudu sabinyantu marang adimu jiwo suto. Pawelingku yaiku yen dadi kesatriyo kudu kang pinunjul lan kautamaning satriyo yokuwi:
1.   Ngluruk tanpo bala (Mendatangi lawan tanpa di damping seorang kawanpun)
2.   Menang tanpo kudu ngasorake (Mengalahkan lawan tanpa menghinanya)
3.   Sugih tanpo bandha (Kaya tanpa memiliki harta benda tetapi kaya akan Ilmu pengetahuan lebih utama),
Setelah itu, Kyai Irengpun menghilang. Biasanya masyarakat desa Bondo melakukan sedekah bumi atau khoul pada hari Senen Pahing pada bulan Apit.

Share This:

Jillur Rahman

I'm Jillur Rahman. A full time web designer. I enjoy to make modern template. I love create blogger template and write about web design, blogger. Now I'm working with Themeforest. You can buy our templates from Themeforest.

No Comment to " Pantai Pasir Putih Dan Petilasan Eyang Sutojiwo "

  • To add an Emoticons Show Icons
  • To add code Use [pre]code here[/pre]
  • To add an Image Use [img]IMAGE-URL-HERE[/img]
  • To add Youtube video just paste a video link like http://www.youtube.com/watch?v=0x_gnfpL3RM