100 Rupiah Untuk Anak Bangsa
Seratus rupiah adalah nominal yang kecil pandangan seseorang. Sehingga uang seratus rupiah di anggap tidak berharga sama sekali. Seseorang yang berpandangan seperti itu karena Rp 100,- hanya dapat membeli 1 permen saja.Namun pandangan tersebut bisa berbalik 180 derajat jika kita pandang dari sudut lain. Rp 100,- bisa sangat berharga. Karena dari 100 rupiah, anak bangsa bisa mewujudkan cita-citanya yang menjadi masa depan bangsa.
Tidak percaya?? Lihat pencobaan berikut ini.
Dari data yang aku dapat, penduduk indonesia sebesar kurang lebih 235 juta jiwa.
Kita ambil 60% dari jumlah penduduk tersebut sebagai orang mampu.
Hasilnya 235 juta / 60% = 141 juta.
Lalu kita masukkan untuk setiap orang menyumbang Rp 100,-
Maka, hasilnya 141 juta x Rp 100,- = Rp 14.100.000.000,-(Jika masyarakat tersebut menyumbang Rp 100,-. Kalau lebih maka hasilnya dikalikan sendiri he.. he..)
Jika hasil tersebut dilakukan tiap hari dan di gunakan untuk membantu anak bangsa yang dari kalangan kurang mampu. Maka masa depan indonesia di masa yang akan datang akan lebih cerah.
Namun hal tersebut kurang di sadari oleh masyarakat kini, mereka lebih memilih membeli permen daripada menyumbang Rp 100,-
Jika kita sudah sadar, mari kita sumbangkan Rp 100,-/hari untuk masa depan indonesia kelak.
100 Rupiah tidak akan membuat anda miskin tapi 100 Rupiah dari anda sangat berguna bagi mereka.
Salam suara hati anak indonesia.
By Robiul Aziz
No Comment to " 100 Rupiah Untuk Anak Bangsa "